Sistem Pakar - Pengertian, Tujuan, Kelebihan, Kekurangan, Struktur, Ciri-ciri, dan Contoh
PENGERTIAN
Seperti biasanya pada blog ini, sebelum kita masuk pada bagian pengertian dari sistem pakar itu. Alangkah baiknya kita tau sejarah singkat dari sistem pakar itu sendiri. Sistem pakar ini pertama kali dikembangkan oleh periset komunitas kecerdasan buatan pada tahun tahun 1960-1970an dan sistem pakar pertama kali muncul ialah General Purpose Problem Solver (GPS) yang dibuat oleh Newell dan Simon kemudian mulai dikomersialkan pada tahun 1980an..
Sistem pakar atau nama lainnya expert system itu sendiri adalah sebuah sistem yang berusaha mengadopsi pengetahuan yang dimiliki seseorang pakar atau ahli ke dalam sebuah komputer, agar komputer mampu menyelesaikan sebuah masalah yang biasa di kerjakan oleh seorang ahli. Ahli disini maksudnya adalah seseorang yang memiliki kemampuan khusus pada suatu bidang tertentu. Contohnya seperti dokter, professor, psikolog, dan lain-lainnya.
TUJUAN
Sistem pakar (Expert System) memiliki tujuan yakni sebagai pemberi nasihat dan sebagai sarana bantu dalam memecahkan masalah-masalah yang memerlukan spesialisasi-spesialisasi tertentu seperti sains, matematis, psikologi, kedokteran dll. (Info= untuk yang belum tau sistem pakar itu merupakan subset dari kecerdasan buatan)
Pada dasarnya sistem pakar dapat diterapkan untuk mendukung kegiatan untuk memecahkan suatu masalah. Berikut beberapa kegiatan pemecahan masalah antara lain:
- Interpretasi. Yakni membuat sebuah kesimpulan dari sekumpulan data mentah. Mengambil keputusan dari pengamatan atau observasi pengenalan ucapan, analisis citra, interpretasi sinyal dan lain lain.
- Prediksi. Yakni memproyeksikan akibat-akibat yang ditimbulkan dari situasi-situasi tertentu. Contohnya seperti prediksi kepadatan penduduk, prediksi ekonomi, prediksi keretakan badan pesawat dan prediksi hati si dia (*Ehh canda deng).
- Diagnosis. Yakni menetapkan suatu kondisi malfungsi dalam suatu kondisi yang kompleks yang didasarkan pada gejala-gejala yang teramati. Contoh dari diagnosis seperti diagnosis medis, diagnosis mekanis dll.
- Perancangan (Design). Yakni menentukan konfigurasi komponen-komponen sistem yang cocok dengan tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya. Contoh pembuatan design gambar bangunan, design prototype sistem dll.
- Perencanaan. Yakni merencanakan serangkaian tindakan yang memungkinkan tercapainya sejumlah tujuan awal yang telah ditetapkan sebelumnya.Contohnya perencanaan keuangan, militier dll.
- Monitoring. Yakni membandingkan hasil yang sedang diamati dengan hasil yang diharapkan.
- Debugging. Yakni menetapkan dan melakukan interpretasi cara-cara untuk mengatasi sebuah malfungsi. Contohnya adalah memberikan resep obat pada tubuh pasien yang mengalami demam tinggi.
- Instruksi. Yakni mendeteksi dan mengoreksi sesuatu yang tidak efisien dalam pemahaman domain subjek. Contohnya adalah melakukan instruksi untuk diagnosis dan debugging.
- Kontrol. Yakni mengatur tingkah laku atau flow system yang kompleks.
STRUKTUR
Komponen-komponen yang terdapat sistem pakar pada gambar diatas akan dijelaskan sebagai berikut:
a. Antarmuka Pengguna
(User Interface)
Antarmuka merupakan mekanisme yang digunakan oleh
pengguna dan sistem pakar untuk berkomunikasi. Antarmuka menerima informasi
dari pemakai dan mengubahnya ke dalam bentuk yang dapat diterima oleh sistem.
Selain itu antarmuka menerima dari sistem dan menyajikannya ke dalam bentuk
yang dapat dimengerti oleh pemakai.
b. Basis Pengetahuan
Basis pengetahuan mengandung pengetahuan untuk
pemahaman, formulasi, dan penyelesaian masalah.
c. Akuisisi
Pengetahuan (Knowledge Acquisition)
Akuisisi pengetahuan adalah akumulasi, transfer, dan
transformasi keahlian dalam menyelesaikan masalah dari sumber pengetahuan ke
dalam program komputer. Dalam tahap ini knowledge engineer berusaha
menyerap pengetahuan untuk selanjutnya ditransfer ke dalam basis pengetahuan.
Pengetahuan diperoleh dari pakar, dilengkapi dengan buku, basis data, laporan
penelitian, dan pengalaman pemakai.
d. Mesin/Motor
Inferensi (Inference Engine)
Komponen ini mengandung mekanisme pola pikir dan
penalaran yang digunakan oleh pakar dalam menyelesaikan suatu masalah. Mesin
inferensi adalah program komputer yang memberikan metodologi untuk penalaran
tentang informasi yang ada dalam basis pengetahuan dan dalam workplace, dan
untuk memformulasikan kesimpulan.
e. Workplace/Blackboard
Workplace merupakan area dari sekumpulan memori kerja
(working memory), digunakan untuk merekam kejadian yang
sedang berlangsung termasuk keputusan sementara.
f. Fasilitas Penjelasan
Fasilitas penjelasan adalah komponen tambahan yang
akan meningkatkan kemampuan sistem pakar, digunakan untuk melacak respon dan
memberikan penjelasan tentang kelakuan sistem pakar secara interaktif melalui
pertanyaan.
g. Perbaikan Pengetahuan
Pakar memiliki kemampuan untuk
menganalisis dan meningkatkan kinerjanya serta kemampuan untuk belajar dari
kinerjanya. Kemampuan tersebut adalah penting dalam pembelajaran
terkomputerisasi, sehingga program akan mampu menganalisis penyebab kesuksesan
dan kegagalan yang dialaminya dan juga mengevaluasi apakah
pengetahuan-pengetahuan yang ada masih cocok untuk digunakan di masa mendatang.
KELEBIHAN DAN KEKURANGAN
Kelebihan
- Memungkinkan orang awam mengerjakan sesuatu yang biasa dikerjakan oleh ahli,
- Mudah untuk melakukan proses yang berulang.
- Mampu meningkatkan output dan produktivitas.
- Melestarikan kemampuan pakar (terutama pakar pada sesuatu yang langka)
- Sebagai media pelengkap dalam pelatihan.
- Mampu meningkatkan kapabilitas dalam menyelesaikan suatu masalah.
Kekurangan
- Biaya untuk membuat dan memeliharanya cukup mahal
- Memerlukan seorang admin khusus yang selalu memperbaharui pengetahuan sistem.
- Pengembangan sistem pakar lebih sulit ketimbang sistem konvensional.
CIRI-CIRI SISTEM PAKAR
- Terbatas pada domain tertentu.
- Mampu memberikan penalaran pada data yang tak pasti.
- Output bersifat anjuran.
- Berdasarkan kaidah atau rule tertentu.
CONTOH SISTEM PAKAR
- MYCIN. Sistem pakar pada bidang kedokteran
- Dendra. Mengidentifikasi struktur molekul campuran kimia yang tidak dikenal.
- XCON & XSEL.Konfigurasi sistem komputer yang besar.
- Prospector. Bidang geologi
Bagus
ReplyDelete