Tutorial Install Flutter di Windows

 


Haloww semuaaa. kali ini admin tengah belajar sebuah framework UI mobile yakni Flutter. nah flutter ini asalnya dari google langsung looh.. tentu sudah terjamin kehandalan dari salah satu framework mobile ini, daripada kita terlalu banyak cerita pembukaan lebih baik kita masuk ke pembahasan saja yah.


Requirements:

  1. Operating Systems: Windows 7 SP1 or later (64-bit), x86-64 based
  2. Disk Space: 1.32GB (Tidak termasuk IDE/Tools lainnya)
  3. Tools: Git dan Windows PowerShell

Install Flutter SDK

Setelah kamu melihat requirements dan memastikan apakah komputer/laptop kamu telah sesuai dengan requirementnya. baru lah kita masuk ke tahap berikutnya yakni instal sdk.
  1. Buka halaman Flutter SDK , kemudian pilih yg versi stable terbaru untuk windows lalu download
  2. Setelah di download kemudian extract hasil download-an di folder yg kamu inginkan. Tetapi jangan pernah extract di tempat yg membutuhkan permision khusus seperti C:/Program Files)

Disini bisa kmu lihat kalau saya extract di C saja


Setting PATH

Nah setelah kita berhasil meng-extrak dan meletakkan di folder yg kmu mau. selanjutnya kita harus men setting PATH agar flutter kita bisa berjalan dengan baik dan benar.

  1. Klik menu Search pada pencarian Windows kamu dan ketik 'env' dan pilih Edit environment variables for your account.
  2. Pada User variabel cek variabel dengan nama PATH, Lalu pilih
  3. Jika sudah terdapat PATH, tambahkan variabel Value dengan alamat/address dimana kalian menyimpan file flutter tadi dengan \flutter\bin; sebagai valuenya. Contoh saya menyimpan flutter pada direktori C:\Flutter\flutter\bin. Lalu klik OK
  4. Apabila belum ada PATH, anda buat variabel pengguna baru bernama PATH dan lakukan seperti langkah sebelumnya.
  5. Setelah semua selesai lalu anda buka cmd, kemudian ketik pada CMD anda 'flutter'
Tekan edit apabila sudah terdapat PATH, apabila belum tekan New


Kemudian isi lokasi dimana file instlan anda


Apabila ketika menuliskan flutter di cmd dan tampil seperti ini, selamat anda berhasil menginstal flutter di windows


Android Setup

Install Android Studio

  1. Download dan install Android Studio
  2. Mulai buka android studio, dan pilih 'Android Studio Setup Wizard', lakukan penginstalan Android SDK, Android SDK Command-line Tools, and Android SDK Build-Tools terbaru, yang mana ini dibutuhkan ketika kita ingin mendevelop aplikasi android.

Setup Device Android (Hp kalian sebagai media instalasi aplikasi flutter yg kalian develop)

  1. Aktifkan Developer Options dan USB Debugging pada HP kalian. untuk dokumentasi lengkapnya silahkan cek Dokumentasi Android.
  2. Untuk windows; silahkan install Google USB Driver.
  3. Pergunakan kabel USB. Kemudian colokkan hp kalian ke port USB yg terletak di pc/laptop kalian dan lakukan autorisasi.
  4. Kemudian bukalah CMD. dan ketikkan "flutter devices" dan "flutter doctor" untuk flutter dapat mengenali hp kamu

Setup Android Emulator

  1. Aktifkan VM Accelaration 
  2. Buka Android studio dan klik AVD Manager
  3. Apabila anda belum ada virtual device nya. silahkan buat dan pilih jenis API nya dan sesuaikan dengan SDK Android yg telah anda install sebelumnya.
  4. kemudian tekan Run

NAH. Bagaimana? mudah bukan.. semoga penjelasan yg saya buat dapat dipahami yahh sekian dari admin duniapemrogramanque.blogspot.com



1 Response to "Tutorial Install Flutter di Windows"

  1. That was very relatable. Small businesses need to invest in the quality of human resources to have the best operation to perform. And in search of a better platform to hired flutter app developers, I discovered Eiliana.com, which has an expert team to assist businesses in the right way.

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel